- MAN 4 Bantul Syiar Ramadhan dengan Video Kajian Pendek “KUKIS” di Media Sosial
- Tim PAI MAN 4 Bantul Sosialisasikan Kegiatan Ramadhan, Siswa Siap Sambut Bulan Penuh Berkah
- Semarak Ramadhan, MAN 4 Bantul Gelar Pesantren Ramadhan dengan Beragam Kegiatan Keislaman
- MAN 4 Bantul Gelar Sosialisasi Pemilihan Peminatan, Siswa Kelas X Siap Tentukan Masa Depan
- Siswa Kelas XII MAN 4 Bantul Jalani Ujian Praktik Keagamaan sebagai Bekal Sebelum Kelulusan
- MAN 4 Bantul Gelar Apel Khidmat Peringati Hari Penegakan Kedaulatan Negara 2025
- Sambut Ramadhan Penuh Berkah, MAN 4 Bantul Gelar Halal bi Halal Penuh Haru
- Mantapkan Kualitas Pendidikan, MAN 4 Bantul Review Kurikulum 2025/2026
- Dukung Pendidikan, MAN 4 Bantul Fasilitasi Mahasiswa UNY Dalam Observasi Pembelajaran
- Ujian Madrasah MAN 4 Bantul Berjalan Lancar, Siswa Semakin Serius dan Antusias
Sabet Medali Emas KickBoxing Siswa MAN 4 Bantul Kalahkan Pesaingnya

Keterangan Gambar : Sabet Medali Emas KickBoxing Siswa MAN 4 Bantul Kalahkan Pesaingnya
Bantul (MAN 4 Bantul) - Kickboxing atau tinju tendang merupakan cabang olahraga yang menggunakan kombinasi tinju tangan dan tendangan dari kaki. Cabang ini merupakan cabang olahraga bela diri yang baru di MAN 4 Bantul.
Pada kejuaraan Kickboxing yang diselenggarakan di Tatami Sports Surabaya pada Minggu, (4/8/2024) MAN 4 Bantul mengirimkan satu atletnya pada kategori putri bernama Fawzia Nabila Putri dari kelas XI. Pada perlombaan tersebut Fawzia berhasil meraih medali emas setelah mengalahkan pesaing-pesaingnya.
Ditemui setelah pertandingan, Fawzia mengaku bangga dan senang mampu meraih juara dalam cabor Kickboxing. Ini merupakan prestasi pertama Fawzia setelah lama tidak berkompetisi. “Saya absen selama 1 tahun sebelumnya dalam cabang olahraga ini namun tetap berlatih, Alhamdulillah kembali mengikuti lomba di Surabaya dengan rasa percaya diri masuk sebagai finalis yang akhirnya bisa meraih medali emas,” ungkap Fawzia dengan rasa syukur.
Baca Lainnya :
- Tim Pencak Silat MANEMBAYO Torehkan Prestasi Kejurnas Sukoharjo 20240
- Arkana Azalia Peroleh Juara 1 Kejurda Panahan Junior DIY 0
- Tim BRC Raih Peringkat 1 Lomba Essay MALKATA MA Ali Maksum Yogyakarta 0
- Tim BRC MAN 4 Bantul Raih Peringkat 2 dalam Business Plan Competition 2024 0
- Nailil Khilma, Siswa Berprestasi MAN 4 Bantul Raih Gelar Lulusan Terbaik Tahun Ajaran 2023/20240
Fawzia mengucapkan terima kasih atas semua dukungan dan support dari seluruh guru dan pegawai serta teman-teman di MAN 4 Bantul.
Dalam kesempatan yang sama Waka Bidang Kesiswaan, Dwi Mulyono mengapresiasi prestasi Fawzia. “Ini merupaka cabang baru bela diri, sebelumnya belum pernah mengirim lomba pada cabang olahraga kickboxing. Ternyata ada salah satu siswa MAN 4 Bantul yang memiliki bakat pada cabang ini. Insyaallah kedepannya akan kami support penuh untuk menggali potensi siswa dalam cabang ini.” Kata Dwi. (iqn/ica)
